Sabtu, 01 November 2014

Koordinasi dan Perkenalan dengan Pemerintah Desa dan Observasi Awal


Penulis: Kontributor Yasalti

Pada tanggal 28 Oktober 2014, kantor Desa Watu Puda dan rumah Sekretaris Desa dipenuhi oleh orang-orang yang datang dari berbagai tempat. Hari itu diselenggarakan kegiatan koordinasi dan perkenalan Yasalti dengan pemerintah desa, serta observasi awal. Tujuan kegiatan ini adalah adalah memperkenalkan Yasalti yang akan mengadakan program penguatan kelompok tenun songket di Dusun Matawai Amahu, Desa Watu Puda, Kecamatan Umalulu, Sumba Timur. 

Acara hari itu dihadiri oleh masyarakat yang merupakan para calon peserta kelompok dampingan dan keluarganya, serta beberapa orang tokoh marapu. Pada hari itu juga Yasalti menyelenggarakan kegiatan observasi untuk mendapatkan calon anggota kelompok dampingan. Program penguatan kelompok tenun  songket ini direncanakan akan berlangsung selama 1 tahun ke depan dengan dukungan HIVOS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar